BANK SAMPAH ROTERSIH WAKILI KADIPATEN LOMBA LAMPION

KADIPATEN-Bank Sampah RW 10 mewakili Kadipaten dalam lomba Bank Sampah Tahun 2023 Tingkat Kota Yogyakarta kategori Lampion. Lampion dibuat dari bahan bekas sampah an organik seperti bekas botol air mineral berbagai ukuran yang dipoles aneka warna.

Lampion berupa lampu-lampu berbahan sampah an organik ditempat di 2 ruas gang kampung wilayah RW 10, gang Srikaloka dan Gang Sri Dentho. Penempatan lampion mayoritas di gang Srikaloka sedangkan di Gang Sri Dentho hanya sebagian kecil.

Menurut Ketua Bank Sampah Rotersih, Yanto AR, yang juga menjabat Ketua RW 10, menyampaikan bahwa pembuatan lampion dikerjakan oleh anggota Bank Sampah Rotersih, nama Bank Sampah di RW 10. Selanjutnya Yanto AR juga menyampaikan bahwa lampion yang ditampilkan dalam event lomba bank sampah sudah diverifikasi Tim Penilai dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta.

Sebagaimana diketahui bahwa Bank Sampah Rotersih RW 10 sebelumnya pernah mengikuti Lomba Bank Sampah se Kota tahun 2016. Lomba dengan kategori yang sama juga pernah diikuti tahun 2018.

Keterangan foto : Lampion RW 10 dalam Lomba Bank Sampah.